Yuk, Kenali Makanan yang Sehat untuk Buka Puasa

Artikel

Menjaga kesehatan selama berpuasa di bulan Ramadhan merupakan keharusan bagi setiap muslim di dunia. Kita juga harus selalu memerhatikan setiap makanan yang dikonsumsi saat sahur dan berbuka puasa. Hal ini penting sebab kebanyakan orang mempunyai kecenderungan untuk makan berlebihan saat berbuka puasa, apalagi dengan hidangan yang lezat dan  menggugah selera.

Komposisi makanan yang dikonsumsi harus sesuai dengan kebutuhan orang berpuasa sehingga tidak memberikan dampak negatif setelahnya.

Beberapa jenis santapan yang direkomendasikan saat berpuasa, diantaranya adalah:

  1. Orang yang berpuasa dianjurkan tidak langsung mengonsumsi makanan yang berat saat berbuka. Untuk itu, kurma dirasa menjadi pilihan terbaik sebagai kudapan berbuka. Kurma memiliki banyak sekali manfaat yang baik untuk tubuh, diantaranya adalah glukosa, fruktosa, dan sukrosa dengan kandungan kalori yang rendah.
  2. Madu. Madu mengandung antioksidan, vitamin, kalium, kalsium, zat besi, magnesium, sulfur dan mangan. Madu dapat melancarkan metabolisme dan juga mengatasi gangguan pencernaan. Selain itu kandungan glukosa dan fruktosa nya sangat mudah diserap tubuh sehingga dapat mengembalikan stamina dan energi yang hilang.
  3. Air mineral. Selama berpuasa, tubuh akan mengalami dehidrasi yang dapat menyebabkan lelah, sakit kepala, dan sulit berkonsentrasi. Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi air mineral terlebih dahulu saat berbuka agar cairan dalam tubuh yang hilang dapat kembali normal.
  4. Sangat dianjutkan untuk mengonsumsi buah saat berbuka karena buah dapat dengan mudah dicerna oleh usus. Pilihlah buah yang mengandung banyak air seperti semangka, anggur dan lain-lain untuk mengatasi dehidrasi. Selain itu, dianjurkan pula mengonsumsi buah yang kaya serat, seperti pisang dan pepaya karena buah tersebut dapat mengembalikan energi yang hilang.
  5. Sama halnya seperti buah, sayur juga merupakan makanan yang mudah dicerna oleh tubuh. Saat berpuasa, lambung beristirahat sehingga ukuran lambung mengecil dan enzim pencernaan dalam tubuh berkurang, itulah sebabnya perlu makan makanan yang mudah dicerna agar lambung tidak bekerja terlalu keras. Sayuran yang direkomendasikan adalah sayuran hijau, karena mengandung banyak nutrisi seperti serat, protein, mineral, vitamin, dan zat besi yang tentunya sangat berguna bagi tubuh.
  6. Konsumsi ikan sebagai pendamping nasi saat berbuka puasa juga sangat dianjurkan. Ikan mempunyai banyak sekali manfaat bagi tubuh, karena kandungan protein, omega 3, antioksidan, vitamin D, vitamin B2, dan sejumlah mineral lainnya.
  7. Bagi penyuka telur, berbahagialah. Telur sangat baik untuk menu berbuka puasa. Selain mudah dalam penyiapan dan penyajiannya, telur sangat mudah dicerna dan mengandung protein yang sangat tinggi. Sebagaimana kita ketahui, satu telur terkandung 6 gram protein dan 9 macam asam amino.

Demikian beberapa jenis makanan sehat yang bisa dikonsumsi saat berbuka puasa. Selain kandungan dalam bahan makanan yang sudah disebutkan, keamanan pangan dari makanan-makanan tersebut juga wajib diperhatikan agar tidak terjadi kontaminasi yang justru dapat menyebabkan penyakit bagi konsumen.

Synergy Solusi Indonesia sebagai perusahaan yang bergerak di bidang konsultasi, pelatihan, dan pengembangan pada keselamatan kerja, kesehatan, energi dan lingkungan akan mengadakan kegiatan Gathering dan Buka Bersama dengan Alumni Synergy Solusi Group dengan mengangkat topik Penjaminan Mutu Mandiri Keamanan Pangan pada 16 Mei mendatang. Tentu, acara ini sebagai wujud kepedulian Synergy Solusi terhadap keamanan pangan sekaligus mencegah makanan yang berbahaya bagi kesehatan.

Referensi :
https://pasberita.com/makanan-sehat-untuk-buka-puasa/

Rate this post